5 Rekomendasi Eyelash Serum Terbaik 2025

Di tahun 2025 ini, ternyata tren perawatan kecantikan bulu mata (eyelash) masih sangat diminati kaum wanita. Salah satu tren perawatan kecantikan bulu mata yang tengah jadi primadona adalah pemakaian serum eyelash. Banyak yang bilang kalau perawatan jenis ini lebih mudah dilakukan, tidak ribet, dan pastinya lebih bisa masuk di kantong. Tapi, bagaimana ya caranya memilih serum eyelash yang bagus?
Rekomendasi Serum Eyelash yang Bagus
Buat kamu yang saat ini masih bingung memilih produk serum eyelash, ini nih 5 rekomendasi serum eyelash terbagus yang cocok masuk ke daftar keranjangmu!
1. Everlash serum
Rekomendasi pertama datang dari Everlash. Brand yang satu ini merupakan salah satu brand klinik perawatan bulu mata terbaik di Jakarta. Serum eyelash Everlash adalah salah satu yang wajib kamu coba! Sebab, derum ini dirancang untuk mengembalikan dan menjaga kesehatan bulu mata, sehingga bulu matamu bukan hanya terlihat cantik, namun juga sehat, tidak gampang rontok ataupun terlihat kusam. Kamu cukup melakukan perawatan bulu mata dengan serum ini di malam hari sebelum tidur ya. Pemakaiannya pun sangat simple, tinggal dioleskan saja dengan jari atau cotton bud atau jika ingin mendapatkan hasil maksimal kamu bisa melakukan lash regrowth di Everlash. Dengan pemakaian yang rutin, dijamin deh, bulu matamu akan tumbuh lebat, sehat dan pastinya lentik alami.
2. Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum
Rekomendasi kedua masih datang dari produk lokal, yaitu Nutrilash Eyelash & Eyebrow Serum. Produk yang satu ini katanya bisa mengembalikan kondisi bulu mata yang rusak karena kelalaian perawatan setelah melakukan eyelash extension. Dengan harga yang cocok di kantong, serum ini ternyata bisa merangsang pertumbuhan bulu mata dengan lebih cepat lho. Buat kamu yang punya aera mata sensitif, bisa coba ini deh, karena formulanya aman dan tidak neko-neko.
3. Lash Brow Serum Ruhee Diary
Lash and Brow Serum dari Ruhee Diary adalah solusi lengkap yang ampuh, karena diformulasikan khusus untuk menutrisi dan memperkuat bulu mata dan alis kamu. Serum ini bekerja dari dalam untuk menutrisi rambut, sehingga membuatnya tumbuh lebih panjang dan kuat.
4. Erto's Eyelash Serum
Rekomendasi serum eyelash selanjutnya adalah Erto’s Eyelash Serum. Serum eyelash ini diklaim mengandung bahan alami, yang aman dipakai bahkan oleh ibu-ibu hamil dan menyusui. Serum bulu mata yang satu ini katanya manjur dalam membantu memanjangkan bulu mata dan juga menjaga pertumbuhannya, agar tidak gampang patah dan rontok. Oh iya, sebagai tambahan merk Erto’s ini sudah terdaftar di BPOM lho, sehingga kamu tidak perlu khawatir masalah keamanan penggunaa produknya.
5. Etude House My Lash Serum
Rekomendasi serum bulu mata yang terakhir adalah kepunyaannya salah satu brand Korea yang terkenal laris di Indonesia, yaitu Etude House. Ya, serum ini terkenal sebagai lash growth serum dengan kandungan panthenol dan cornus officinalis-nya, yang dipercaya bisa membantu mempercepat tumbuhnya bulu mata, dan merawatnya sehingga bisa tumbuh cantik. Biasanya penggunaannya bisa dilakukan sebelum penggunaan mascara, dan sebelum tidur ya. Banyak review yang bilang hasilnya akan terlihat di 1 hingga 2 bulan pemakaian rutin.
Nah, itu dia beberapa rekomendasi serum eyelash terbagus di 2025 yang bisa kamu coba. Jangan lupa untuk selalu jadi smart buyer, dengan memperhatikan kandungan dan review dengan jelas, sebelum memutuskan membeli. Semoga cocok ya!