Embroidery
5 min read

Ketahui Proses dan Efek Samping sebelum Kamu Sulam Alis

Ketahui Proses dan Efek Samping sebelum Kamu Sulam Alis
Written by
Full Name
Published on
April 14, 2023

Sulam alis memang banyak dilakukan karena bisa membuat alis menjadi lebih rapi dan cantik. Dalam prosedurnya, treatment ini menggunakan bahan dan teknik khusus agar bisa mendapatkan hasil yang terbaik.

Kalau kamu tertarik dengan treatment ini, pastikan paham betul proses dan efek samping sebelum melakukannya.

Proses Treatment Sulam Alis

Treatment kecantikan ini umumnya dibagi menjadi tiga proses. Masing-masing proses melakukan prosedur yang berbeda. Lalu, bagaimana prosesnya?

1.  Proses Pertama

Cara sulam alis tidak boleh dilakukan sembarangan. Proses pertama adalah melakukan prosedur pembersihan area alis. Bagian alismu akan dibersihkan dari berbagai debu dan kotoran yang menumpuk. Selain itu, rambut alis yang halus juga akan dibersihkan agar bisa membuat alis menjadi semakin rapi.

Selanjutnya, alismu juga akan dibentuk pada proses ini. Tujuannya adalah agar nanti memudahkan ketika pigmen diaplikasikan pada kulit. Bahan dan alat khusus yang digunakan dalam proses juga harus terjamin kebersihannya.

2.  Proses Kedua

Pada proses yang kedua, kulit di sekitar alismu akan dioleskan dengan krim anestesi. Ketika krim ini sudah diaplikasikan maka kulitmu akan lebih tahan terhadap rasa nyeri karena dibuat mati rasa. Tujuannya adalah agar ketika nanti dilakukan penyayatan dan penggunaan pigmen, kamu tidak akan merasa nyeri.

3.  Proses Ketiga

Pada proses yang ketiga kulit alismu akan disayat dengan menggunakan pisau bedah kecil. Namun, kamu tak perlu khawatir karena proses ini tidak akan sakit karena sebelumnya kamu sudah menggunakan krim anestesi. Sayatan yang dibuat juga kecil sehingga tidak akan menyebabkan luka yang besar.

Tujuan dilakukan penyayatan ini adalah agar pigmen bisa dengan mudah masuk ke dalam kulit di bawah alis. Prosedur ini akan memudahkan proses penggambaran alis nantinya. Jika kulit sudah disayat maka selanjutnya akan dilakukan penggambaran dengan menggunakan pigmen khusus untuk treatment ini.

Ketahui Proses dan Efek Samping sebelum Kamu Sulam Alis

Efek Samping Sulam Alis

Ada baiknya sebelum melakukan suatu treatment, kamu wajib mengetahui efek sampingnya terlebih dahulu. Lalu, apa saja efek samping sulam alis yang perlu untuk kamu ketahui?

1.  Rasa Nyeri

Efek samping yang pertama adalah berhubungan dengan rasa nyeri. Ada beberapa orang yang merasakan nyeri ketika treatment ini sedang berlangsung. Biasanya, hal tersebut terjadi karena penggunaan krim anestesi tidak sesuai.

Namun, kamu tidak perlu khawatir karena jika kamu melakukannya pada sulam alis terbaik di Jakarta akan menggunakan krim anestesi yang sesuai. Selain itu, jumlah krim yang digunakan juga cukup banyak untuk memastikan bahwa kulit benar-benar mati rasa. Tujuannya, rasa nyeri bisa dihindari ketika sedang melakukan treatment ini.

2.  Peradangan

Peradangan juga sering kali terjadi ketika sudah melakukan treatment ini. Hal ini disebabkan karena adanya proses pembuatan sayatan kecil dan penggunaan jarum khusus untuk menyuntikkan pigmen pada alis. Namun, kamu tak perlu khawatir karena peradangan ini bisa sembuh dalam beberapa jam atau beberapa hari.

Nantinya, pihak brow artist dari salon juga akan melakukan treatment tertentu agar peradangan tidak terlalu lama. Untuk itu, pastikan kamu melakukan sulam alis hanya pada pada brow salon yang tepercaya dan terbaik.

3.  Perawatan

Selain efek samping di atas, hal lainnya yang perlu kamu pahami adalah adanya perawatan pasca treatment. Adapun perawatan yang biasanya harus dilakukan adalah menghindari terkena air, eye makeup remover, penggunaan krim pemutih, dan keringat.

Nah, pastikan mencari tempat yang profesional dan tepercaya untuk melakukan treatment ini, ya. Kalau kamu sedang mencari brow salon terbaik, kamu bisa mencoba untuk menggunakan Everlash.id.

Kamu bisa mendapatkan hasil sulam alis yang lebih tahan lama karena menggunakan alat dan bahan yang berkualitas. Selain itu, kamu juga akan ditangani dengan brow artist

Subscribe to newsletter

Subscribe to receive the latest blog posts to your inbox every week.

By subscribing you agree to with our Privacy Policy.
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.