Brow Bomber
5 min read

Tips Memilih Salon Perawatan Sulam Alis untuk Kecantikan Wajahmu

Tips Memilih Salon Perawatan Sulam Alis untuk Kecantikan Wajahmu
Written by
Full Name
Published on
April 6, 2023

Merasa insecure lantaran alis kamu tipis atau bentuknya berantakan? Di sisi lain kamu tidak punya banyak waktu untuk menggambar alis yang terkadang hasilnya tidak simetris? Sulam alis bisa menjadi solusi agar bentuk alis tampak indah dan lebat natural.
Namun, kamu harus selektif memilih tempat perawatan. Bukan hanya agar hasil maksimal dan kecantikanmu terpancar sempurna, tetapi juga tentang keamanan dan kenyamanan saat perawatan.
Maka dari itulah, kamu perlu mengetahui seperti apa, sih, standar salon sulam alis yang bagus dan baik? Berikut ini tips dalam memilih salon tempat perawatan yang kami rangkumkan spesial untuk kamu.

1. Teknisi Profesional

Sebelum menentukan ingin perawatan di salon mana? Hal pertama yang harus kamu pastikan adalah siapa yang akan melakukan perawatan terhadap salah satu aset di wajahmu, yaitu alis.
Agar mendapatkan hasil sesuai dengan ekspektasi dan harapan, kamu harus melakukan perawatan pada teknisi yang terlatih, bersertifikat dan berpengalaman.
Jangan lupa untuk konsultasi terlebih dahulu, agar pengerjaan sulam alis dapat menyesuaikan dengan warna alami dan bentuk alis style pribadimu. Sampaikan dan konsultasikan juga jika kamu berkulit sensitif.
Jangan sampai, alih-alih ingin tampil cantik maksimal, malah tidak berani keluar rumah karena sulam alis gagal akibat tidak konsultasi terlebih dulu.

2. Bahan Pigmen Aman

Sulam alis dilakukan dengan menginjeksikan sebuah pigmen berwarna mengikuti pola jalur pertumbuhan alismu atau dikenal juga dengan istilah feathering.
Untuk mendapatkan sulam alis yang bagus dan aman, tidak ada salahnya kalau kamu bertanya mengenai pigmen yang mereka pakai. Pastikan bahan pigmen yang dipakai merupakan pigmen natural alami tumbuhan, bebas logam berat, dan dermatologist approved.
Bukan hanya agar mendapatkan sulam alis natural, tapi juga aman dan nyaman hingga 1-3 tahun mendatang.

Tips Memilih Salon Perawatan Sulam Alis untuk Kecantikan Wajahmu

3. Alat Higienis dan Tempat Nyaman

Peralatan dan perlengkapan higienis adalah syarat mutlak dalam menentukan tempat perawatan.
Pastikan embroidery pen bersih, jarum steril dan sekali pakai, serta teknisi menjaga kebersihan tangan dengan mencuci tangan terlebih dahulu atau memakai sarung tangan.
Selain itu, perhatikan kebersihan, kenyamanan fasilitas dan privasi yang disediakan. Biar bagaimanapun, tentu kamu tidak ingin melakukan perawatan di tempat yang tidak nyaman, kan.

4. Kualitas Alat dan Bahan

Tenaga teknisi profesional juga harus didukung dengan baiknya kualitas bahan dan teknologi alat yang digunakan.
Kesinambungan dan sinergi antara teknisi profesional, kualitas alat dan bahan dapat menentukan hasil alis yang seperti apa.
Jika kamu mencari sulam alis Jakarta dengan teknisi profesional terpercaya, berpengalaman dan berkualitas, kamu bisa mengunjungi Everlash terdekat, ya.

5. Perhatikan Testimoni Klien

Keindahan tatapan mata perlu dukungan alis yang tebal, penuh, terisi, tapi tetap tampak natural, agar semakin menyokong wajah cantikmu.
Oleh karena itulah, kamu wajib menemukan tempat terbaik untuk melakukan perawatan sulam alis. Salah satu cara yang bisa kamu pakai dalam menentukan tempat perawatan adalah dengan membaca testimoni.
Pelajari terlebih dahulu testimoni para klien terhadap salon tempat mereka perawatan. Secara tidak langsung, testimoni klien dapat membantu kamu untuk melihat bagaimana pelayanan yang mereka berikan.
Semakin positif penilaian klien, semakin besar kemungkinan bahwa salon tersebut memiliki performa yang baik dalam service dan treatment yang mereka berikan.
Keselarasan bentuk dan ketebalan sulam alis akan berpengaruh pada penampilanmu. Semakin terlihat lebat natural, maka semakin indah dan menyokong kesempurnaan cantikmu. Semoga tips ini dapat membantu dalam menentukan tempat perawatan yang tepat dan berkelas, ya.

Subscribe to newsletter

Subscribe to receive the latest blog posts to your inbox every week.

By subscribing you agree to with our Privacy Policy.
Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.